AKAN DIUMUMKAN FORMASI PNS LEMBATA SETELAH PILGUB NTT
Formasi CPNS di Lembata Diumumkan Pasca Pilgub NTT. Demikian diungkapkan Plh Sekda Lembata, Anthanasius A Amuntoda yang dilaporan Wartawan Pos Kupang.Com, Frans Krowin POS KUPANG.COM, LEWOLEBA -- hari ini.
Untuk menghindari pelbagai tafsiran terhadap rencana penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2018 ini, Pemerintah Kabupaten Lembata berencana mengumumkan formasi CPNS tersebut setelah agenda pesta demokrasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTT, 27 Juni mendatang. Demikian Pelaksana Harian (Plh) Sekda Lembata, Anthanasius A Amuntoda, ketika dihubungi Pos Kupang.Com, Rabu (6/6/2018) siang. "Untuk formasi CPNS tahun ini, baru diumumkan setelah pemilihan gubernur nanti," ujar Amuntoda yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Pendapatan dan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (PPKAD) Kabupaten Lembata itu. Ditemui di ruang kerjanya siang tadi, dia mengatakan pengumuman CPNS itu dilalukan pasca Pilgub NTT dengan pertimbangan agar tak ada pihak yang mengklaim sebagai hasil dari perjuangan yang dilakukan pasangan calon tertentu. Dikatakannya, formasi CPNS yang akan diumumkan nanti merupakan hasil kerja keras pemerintah yang disesuaikan dengan kebutuhan daerah ini. Upaya itu baru berbuah nyata setelah bertahun-tahun Lembata tak kebagian jatah penerimaan CPNS. Apalagi pemerintah juga masih memberlakukan moratorium atas CPNS di Indonesia. Hanya saja Amuntoda tidak menyebutkan waktu yang tepat untuk mengumumkan formasi tersebut. "Prinsipnya setelah Pilgub NTT baru pemerintah mengumumkan formasi CPNS untuk Kabupaten Lembata," ujarnya. Amuntoda juga menolak menyebutkan formasi apa saja yang paling banyak dibutuhkan Pemkab Lembata tahun ini. Menurut dia, semua itu akan diumumkan secara transparan pasca pesta demokrasi pemilihan gubernur NTT pada akhir Juni nanti. "Saya minta semua pihak untuk sabar menunggu pengumuman formasi CPNS itu. Penerimaannya terbuka untuk umum jadi siapa pun pencari kerja silahkan mengikuti seleksi penerimaannya yang akan dilakukan dalam waktu yang akan datang," kata beliau. *517*